Zandi dan rekannya membangun Kosambi Maternal and Children Center (KMNC) untuk mengurangi tingkat komplikasi persalinan di Indonesia yang masih tinggi. Berawal dari klinik khusus USG yang kecil, saat ini KMNC sudah berkembang menjadi 6 klinik ibu dan anak di wilayah Jabodetabek.
Saat pertama bertemu dengan KarmaClub, KMNC sedang mengevaluasi rencana pemgembangan mereka, apakah sebaiknya membuka cabang baru, memulai bisnis baru yang bersinggungan, merenovasi cabang, dan lain sebagainya.
KarmaClub membantu melakukan evaluasi data performa KMNC dan bersama-sama menentukan inisiatif strategis untuk memasikan pertumbuhan yang berkelanjutan. Beberapa inisiatf tersebut adalah instalasi lift di salah satu cabang, pengembangan sistem manajemen informasi, dan investasi untuk inisiatif pemasaran.
Untuk mendukung inisiatif strategis tersebut, KarmaClub melakukan perencanaan alokasi biaya dan mencari investor untuk memenuhi kebutuhan biaya.